Penulis📰 Didik Hendri Telisik Hati
BN News – Ramadan semakin berkah dengan bersedekah. Itulah yang dilakukan H Achmad Ubaidi Farchan, anggota DPRD Gresik dari Fraksi Gerindra. Dengan full senyum penuh keikhlasan, wakil rakyat yang juga pengusaha pupuk dolomit ini membagikan uang dan sembako kepada masyarakat.
“Semoga sedikit bantuan yang saya berikan ini bisa meringankan beban masyarakat saat menjalankan ibadah puasa Ramadan serta menyambut Hari Raya Idul Fitri dengan penuh bahagia,” ungkap H Ubaidi usai menggelar Sosper (Sosialisasi Peraturan Perundang-undangan) Tahap III Tahun 2024 DPRD Kabupaten Gresik di kediamannya Brak Wadeng Sidayu, Sabtu (23/3/2024).
Lebih lanjut anggota Komisi II DPRD Gresik yang membidangi Perekonomian dan Keuangan ini mengungkapkan, kegiatan sodaqoh di Bulan Suci Ramadan sudah menjadi tradisi keluarga besarnya sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama. “Semoga menjadi amal sholeh dan mendapatkan limpahan keberkahan di bulan nan suci mulia ini,” ucapnya dengan nada penuh syukur.
Dalam kesempatan tersebut, selain membagikan sembako dan sodaqoh, H Ubaidi sapaan akrabnya juga melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya sebagai anggota legislatif dengan menyampaikan Peraturan Daerah (Perda) Kabupaten Gresik Nomor 2 Tahun 2022 Tentang Penyelenggaraan Ketentraman dan Ketertiban Umum serta Perlindungan Masyarakat.
“Selain itu, saya juga menyosialisasikan Perda Kabupaten Gresik Nomor 11 Tahun 2020 Tentang Fasilitasi Pencegahan dan Penanggulangan Narkotika dan Prekursor Narkotika. Harapannya, agar masyarakat jangan sampai tersandung kasus narkoba, terlebih generasi muda, karena akan merusak masa depannya,” tandas H Ubaidi sembari mewanti-wanti para orang tua agar selalu mengawasi anak-anaknya agar tidak terpengaruh hal-hal yang negatif.
Sebagai catatan, seluruh anggota DPRD Kabupaten Gresik berjumlah 50 orang. Andai semua bersedekah seperti H Achmad Ubaidi Farchan, tentunya semakin banyak masyarakat yang merasakan manfaatnya. Terlebih, di bulan Ramadan yang bergelimang berkah dan ampunan ini. Semoga, perbuatan baik H Ubaidi ini memotivasi dan menjadi contoh bagi wakil rakyat lainnya. Semoga…!!! (Didik Hendri Telisik Hati)