Penulis📰✍️ Mansagres/Telisik Hati
BN News – MAN 1 Gresik merupakan madrasah yang memiliki segudang prestasi. Tidak hanya prestasi yang dipersembahkan oleh siswa, namun guru dan tenaga pendidik MAN 1 Gresik juga sukses menorehkan prestasi yang membanggakan. Prestasi tersebut dipersembahkan oleh ibu Lilis Ismawati, M.Pd.
Guru yang mengampu mata pelajaran Ekonomi tersebut berhasil menjadi juara 1 dalam Pelatihan Implementasi Kurikulum Merdeka pada Mata Pelajaran Ekonomi. Pelatihan tersebut dilaksanakan oleh Balai Diklat Keagamaan Surabaya. Kegiatan tersebut diikuti oleh guru mata pelajaran Ekonomi se-Jawa Timur.
Keberhasilan ibu Lilik Ismawati, M.Pd meraih prestasi tersebut diapresiasi oleh kepala MAN 1 Gresik Drs. H. Muhari, M.Pd.I. Beliau mengucapkan selamat kepada ibu Lilik Ismawati yang telah sukses meraih prestasi juara 1 dalam pelatihan yang diselenggarakan oleh Balai Diklat Keagamaan Surabaya.
Prestasi ini juga menunjukkan bahwa MAN 1 Gresik merupakan madrasah yang selalu berupaya dalam meraih prestasi di segala bidang. Baik itu dalam bidang akademik maupun nonakademik.
“Selain itu MAN 1 Gresik tidak hanya terfokus pada prestasi peserta didik saja, namun juga prestasi guru dan tenaga pendidikan. hal ini dikarenakan kalau guru dan tenaga pendidikan berprestasi, maka SDM peserta didik semakin berkualitas,” tandas H Muhari (12/6/2024). (Mansagres/Telisik Hati)